Film The Moon sudah tayang sejak 9 Agustus 2023 kemarin. Film Korea ini mempunyai genre sci-fi yang berkisah tentang astronot muda Korea Selatan yang melakukan pendaratan dadurat di luar angkasa karena terjadi insiden tidak terduga.
Film The Moon akan mengajak kamu untuk ikut merasakan ketegangan saat berada di bulan. Lewat film tersebut, D.O EXO berperan sebagai Hwang Sun Woo yang merupakan seorang mahasiswa jurusan fisika molekuler dan mantan tentara Underwater Demolition Team (UDT) yang bergabung dengan pesawat luar angkasa.
Dua karakter bersama D.O EXO yang menjadi Hwang Sun Woo ini tewas. Akan terjadi berbagai insiden angin matahari hingga hujan meteor secara tiba-tiba.
Di menit awal kamu akan merasakan ketegangan, dan dibawa untuk menyelami cerita. Kemudian, di 10 menit selanjutnya kamu akan dibawa perasaan yang takut karena hantaman insiden yang terjadi.
Film ini akan mengaduk perasaan kamu dari yang kaget, tegangdan tiba-tiba merasa sedih. Karakter yang diperankan D.O pun dapat menyentuh perasaan kamu.
Menariknya lagu, film ini bercerita tentang bagaimana melepaskan ego, kerjasama tim, saling berkolaborasi di dunia astronomi hingga bagaimana belajar mengikhlaskan.
Lewat film The Moon seakan menyinggung kedua negara yang awalnya bersaing untuk diakui dan menjadi sejarah dan pada akhirnya saling membantu untuk menyelamatkan atas nama kemanusiaan.
Bukan hanya ketegangan yang kamu dapatkan. Kamu juga akan dibuat tertawa dengan beberapa adegan yang secara tiba-tiba mengocok perut. Namun, kamu harus siapkan mental karena akan mendapatkan jump scare baik hal sedih, tegang dan kocak secara bersamaan.
Melalui film ini, yang penulis ingat dari sebuah dialog adalah;
“Bumi ini bukan milik satu, tapi milik bersama,”
“Kita harus bersatu untuk masa depan bumi,”
Film The Moon ini menunjukkan akting dan visual D.O EXO yang gak kaleng-kaleng. Kamu akan dibuat berkali-kali kagum akan ceritanya.
Apakah kamu sudah menonton filmnya? Bagaimana menurut kamu tentang film The Moon?
Reporter : AULIA