Dilansir melalui media News1 pada tanggal 13 April J-Hope BTS dikabarkan akan mulai wajib militer pada tanggal 18 April di Pusat Pelatihan Perekrutan Divisi A Angkatan Darat yang berlokasi di Gangwon-do. Setelah menerima pelatihan dasar militer selama lima minggu, lalu J-Hope akan diterjunkan ke unit Angkatan Darat pada akhir bulan depan.
Diketahui, jika pada awal bulan ini, BIGHIT Music merilis pernyataan soal kabar jika J-Hope BTS akan mulai wajib militer. Sebelumnya, pada tanggal 8 April, J-Hope juga memposting foto dirinya sedang memotong pendek rambutnya di media sosial.
Bersamaan dengan informasi wamil J-Hope, BIGHIT Music sendiri mengungkap tidak akan mengadakan acara khusus terkait kepergian J-Hope BTS menuju wajib militer. Bahkan, agensi tersebut melarang penggemar untuk datang langsung ke lokasi tempat sang idol wajib militer, dikarenakan takut akan menimbulkan keramaian.
Sementara itu, J-Hope menjadi anggota kedua BTS yang nantinya akan wajib militer, setelah Jin BTS. Usut punya usut, mengenaik kabar keberangkatan wamil J-Hope, BIGHIT Music langsung berikan pernyataan yang menyebut belum bisa mengkonfirmasi tanggal pasti serta tempat wajib militer dari J-Hope BTS.
“Harap dipahami bahwa sulit untuk memastikan tanggal dan lokasi pendaftaran J-Hope,” ujar pernyataan dari BIGHIT Music pada 13 April 2023 dilansir dari Sports Seoul.